• Posted by : SMP Negeri 2 Jatrisari Senin, 30 Januari 2023

     



    Assalamu'alaikum Wr. Wb.
    Pada hari senin, 30 Januari 2023 para murid dan guru melaksanakan Upacara Bendera yang dibina oleh Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Jatisari, yaitu Bapak H. Thohari, S.Pd. Petugas upacara pertama kali ini dari OSIS dan MPK, dikarenakan belum ada persiapan dari Perwakilan Kelas. Berikut dokumentasi dari kegiatan tersebut.

    Di sini para murid sedang merapikan barisannya, dan tim paduan suara juga begitu.



    Ini adalah momen sebelum pengibaran bendera merah putih oleh OSIS, mereka terlihat gugup karena masih pertama kali, semangat!


    Pada foto ini menunjukkan bahwa eskul kesenian sedang bersiap-siap untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya.

      

    Pembina Upacara sedang membacakan teks Pancasila, semua murid mengucapkan ulang teks Pancasila yang dibacakan oleh Pembina Upacara yang kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu wajib andalan Garuda Pancasila dan penghormatan umum kepada Pembina dipimpin oleh Pemimpin.



    Terakhir rangkaian upacara diisi pengumuman-pengumuman yang disampaikan oleh Kesiswaan SMP Negeri 2 Jatisari mengenai evaluasi dari kegiatan sekolah minggu sebelumnya, beliau juga menyampaikan himbauan bahwa pada saat jam pembelajaran dimulai tidak ada murid yang berkeliaran di luar kelas.

     
     
    Demikian seluruh rangkaian dari kegiatan Upacara Bendera Merah Putih Pertama di Semester 2 ini. Semoga kedepannya, kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar tanpa kendala dan lebih baik lagi dari petugasnya, serta para murid dapat mengikutinya dengan khidmat dan tertib.  Amin YRA.
    Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

    Keterangan Redaksi:
    Penulis:
    Tim IT SMP Negeri 2 Jatisari
    Azqia Kirani Galih
    Editor
    Mr. Eka

    { 5 komentar... read them below or Comment }

    1. Semoga lagu wajibnya nanti ganti, belajar lagi masih banyak lagu wajib nasional yang belum dinyanyikan. Bosan 1 semester Garuda Pancasila terus, semangat ya untuk Tim Paduan Suara. 👍

      BalasHapus
    2. Pertama x pasti ada rasa gugup, jika ada kekurangan perbaikilah adick adick.

      BalasHapus

  • - Copyright © SMP NEGERI 2 JATISARI - Powered by Blogger - Designed by Mr. Eka -