Recent Post

Tampilkan postingan dengan label Rutinitas. Tampilkan semua postingan



  • Assalamu'alaikum Wr. Wb.
    JATISARI - SMP Negeri 2 Jatisari melaksanakan ujian sekolah kelas 9 tahun ajaran 2023/2024 dari hari Senin, 08 Mei sampai dengan Jumat, 12 Mei 2023. Ujian dilaksanakan menggunakan kertas dan murid mengisi melalui kertas LJK. Dari masing-masing ruangan ujian, terdapat guru yang mengawasi jalannya ujian agar tetap terlaksana dengan tertib dan teratur. Berikut ini ialah dokumentasi-dokumentasi yang dapat diambil dari hari pertama ujian:








    Demikian dokumentasi-dokumentasi dari kegiatan ujian sekolah tersebut. Alhamdulillah para murid mengikuti kegiatan dengan tertib, senang hati, dan juga dengan mematuhi peraturan sekolah yang sudah disediakan. Semoga di kegiatan ujian sekolah tahun depan kita dapat melaksanakan kegiatan seperti kali ini tanpa kendala. Terimakasih.
    Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

    Keterangan Redaksi:
    Penulis
    Tim IT SMP Negeri 2 Jatisari
    Azqia Kirani Galih

    Ujian Sekolah Kelas 9 Tahun Pelajaran 2023/2024


  • Assalamu'alaikum Wr. Wb.

    JATISARI - Salah satu kegiatan dari Smatren adalah Bizil Twozast. Bizil (Berbagi Takzil) Twozast merupakan salah satu aksi nyata dari pembelajaran materi Smatren hari ke-2 untuk kelas IX di hari Selasa, 11 April 2023. Kegiatan ini dikoordinir oleh OSIS-MPK SMP Negeri 2 Jatisari. Kelas IX menyisihkan uang jajannya selama Ramadhan mulai dari Rp3.000,- dan disetorkan di panitia OSIS-MPK. Hasil dari sumbangan amal kelas IX dikumpulkan dan dibelikan takzil, kemudian dibagikan kepada orang-orang yang membutuhkan. Isi paket kegiatan bizil terakhir ini berisi:

    1. Paket ayam dan nasi Lazatto
    2. Mie instan
    3. Kolak pisang
    4. Air mineral; dan
    5. Kurma

    Uang yang terkumpul adalah sekitar 1,6 juta yang berasal dari kelas 9, dewan guru dan para alumni, sehingga dapat dibelikan sebanyak 90 paket. Berikut potret senyuman dan kebahagiaan dari kegiatan dan penyaluran Bizil:











    Demikian dokumentasi dari kegiatan Rabu Bizil minggu ini. Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan lancar tanpa kendala apapun. Kegiatan ini juga dibantu oleh Tim IT SMP Negeri 2 Jatisari agar kegiatan tersebut selesai dengan cepat. Kegiatan berbagi takzil pada minggu kali ini merupakan kegiatan berbagi takzil terakhir. Alhamdulillah kita mendapatkan uang dengan jumlah banyak, dari kelas 9, para dewan guru dan staff TU, dan juga dari para alumni SMP Negeri 2 jatisari. Semoga pada kegiatan smatren yang akan datang kita dapat melaksanakan kegiatan serupa dan bermanfaat tentunya. Amin YRA. Terima Kasih.
    Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

    Keterangan Redaksi:
    Penulis
    Tim IT SMP Negeri 2 Jatisari
    Azqia Kirani Galih

    Editor
    Mr. Eka

    Twozast Bizil Kelas 9 & Guru


  • Assalamu'alaikum Wr. Wb.

    JATISARI - Salah satu kegiatan dari Smatren adalah Rabu Bizil Twozast. Rabu Bizil (Berbagi Takzil) Twozast merupakan salah satu aksi nyata dari pembelajaran materi Smatren hari ke-3 untuk kelas VIII di hari Rabu, 05 April 2023. Kegiatan ini dikoordinir oleh OSIS-MPK SMP Negeri 2 Jatisari. Kelas VIII menyisihkan uang jajannya selama Ramadhan mulai dari Rp3.000,- dan disetorkan di panitia OSIS-MPK. Hasil dari sumbangan amal kelas VIII dikumpulkan dan dibelikan takzil, kemudian dibagikan kepada orang-orang yang membutuhkan. Berikut potret senyuman dan kebahagiaan kegiatan Rabu Bizil: 












    Demikian dokumentasi dari kegiatan Rabu Bizil minggu ini. Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan lancar tanpa kendala. Kegiatan ini juga dibantu oleh Tim IT SMP Negeri 2 Jatisari agar kegiatan tersebut selesai dengan cepat. Semoga dalam kegiatan Rabu Bizil berikutnya jumlah uang yang terkumpul lebih banyak dan tentu saja yang membantu pun lebih banyak dan lebih semangat dari minggu sekarang. Amin YRA. Terima kasih.
    Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

    Keterangan Redaksi:
    Penulis
    Tim IT SMP Negeri 2 Jatisari
    Azqia Kirani Galih

    Rabu Bizil Twozast Kelas 8


  • Assalamu'alaikum Wr. Wb.

    JATISARI - Salah satu kegiatan dari Smatren adalah Rabu Bizil Twozast. Rabu Bizil (Berbagi Takzil) Twozast merupakan salah satu aksi nyata dari pembelajaran materi Smatren hari ke-2 untuk kelas VII di hari Rabu, 29 Maret 2023. Kegiatan ini dikoordinir oleh OSIS-MPK SMP Negeri 2 Jatisari. Kelas VII menyisihkan uang jajannya selama Ramadhan mulai dari Rp2.000,- dan disetorkan di panitia OSIS-MPK. Hasil dari sumbangan amal kelas VII dikumpulkan dan dibelikan takzil, kemudian dibagikan kepada orang-orang yang membutuhkan. Berikut potret senyuman dan kebahagiaan kegiatan Rabu Bizil: 





    Wirya Ketua OSIS SMP Negeri 2 Jatisari sangat merasa bahagia dan bangga. "Saya sebagai ketua OSIS sangat merasa senang dan bahagia karena dapat melaksanakan kegiatan ini, ternyata berbagi kepada orang lain yang membutuhkan itu sangat indah. Senyuman orang-orang membuat kami OSIS-MPK kuat meskipun harus keliling kampung di tengah puasa." Tuturnya.



    "Saya merasa bersemangat walaupun lelah lowbet, tenaga tinggal 5% tetapi ketika orang yang kami beri tersenyum bahagia semangat saya langsung 100%." Kata Annisa Rahayu Anggota OSIS SMP Negeri 2 Jatisari.




    Demikian kegiatan Rabu Bizil Twozast . Alhamdulilah kegiatan ini berjalan dengan lancar. Semoga semuanya mendapatkan ridha Allah SWT. Amin YRA. Terima kasih.

    Keterangan Redaksi:
    Tim IT
    Rahma Fitriani
    Editor
    Mr. Eka

    Smatren: Rabu Bizil Twozast Kelas 7

  • - Copyright © SMP NEGERI 2 JATISARI - Powered by Blogger - Designed by Mr. Eka -